Ketua STMK Trisakti Hadir Pada RUA dan Halal Bihalal IKA Trisakti
Ketua STMK Trisakti Bapak Budi Suyanto S.Sn, M.Si. hadir pada acara RUA sekaligus Halal Bihalal IKA Trisakti pada hari Minggu, 18 Mei 2024 di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. Acara yang mengusung tema “Together We Create a Better Future” tersebut juga turut dihadiri oleh Sekretaris Yayasan Trisakti Prof. Dr. M. Dimyati, Rektor Universitas Trisakti Prof. Dr. Kadarsah Suryadi, dan tentunya sambutan sekaligus pembukaan secara resmi kegiatan RUA yang disampaikan langsung oleh Ketua Umum IKA Trisakti Silmy Karim, SE, ME, MBA. serta para pemangku kebijakan dari masing-masing satuan pendidikan dibawah naungan Yayasan Trisakti.
Pada sambutannya, Sekretaris Yayasan Trisakti, Prof. Muhammad Dimyati menyampaikan saat ini Yayasan Trisaksi sudah menyelesaikan inventarisasi aset, diharapkan pengurus Yayasan beserta satudan pendidikaan dibwaha Yayasan Trisakti menjaga aset untuk kepentingan pendidikan.
“Universitas Trisakti berdiri diatas tanah negara yang tercatat di Kemendikbudristek. Pengurus Yayasan saat ini punya tugas menjaga dan menyelamatkan aset negara tersebut, juga harus menjamin bahwa pelaksanaan tridarma pendidikan tinggi berjalan dengan lebih baik,” jelas Dimyati.
Agenda RUA meliputi laporan tahunan dari pengurus IKA Trisakti, serta mempersiapkan untuk pemilihan Ketua Umum IKA Trisakti periode tahun 2025. Diskusi juga membahas sikap alumni terkait perubahan status Trisakti menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN-BH).
Hal tersebut juga didukung oleh Ketua Umum IKA Trisakti yang juga Direktur Jenderal Imigrasi, Silmy Karim. Beliau mengatakan “Saatnya kita bersama untuk merancang masa depan lebih baik. Together we create a better future, sesuai tema acara hari ini,” kata Silmy yang juga pernah menjabat Direktur Utama PT Krakatau Steel ini.
Silmy menyoroti kelembagaan dalam satuan pendidikan Trisakti agar tetap sustainable secara hukum. Karena, kata dia, hal itu penting bagi alumni untuk menjaga kerukunan dan persatuan agar tercipta suasana yang baik.
IKA Trisakti juga memanfaatkan kesempatan ini untuk menghimbau seluruh alumni satuan pendidikan Trisakti agar aktif dalam mengklarifikasi distorsi informasi yang tidak benar di masyarakat dan mendukung berbagai program pendidikan yang dilaksanakan oleh Trisakti.