Bergerak Seirama Membangun Generasi Muda Indonesia
Hallo Sobat TMM,
Trisakti School of Multimedia, melaksanakan kegiatan PKKMB 2022! Dinamakan “SEIRAMA: Seni dan Integrasi dalam Membentuk Karakter Mahasiswa”, dengan tagline “Bergerak Seirama, Membangun Generasi Muda Indonesia”. Nama dan tagline ini dibuat sedemikian rupa selaras dengan tujuan PROSPEK, dengan harapan agar mahasiswa baru STMK Trisakti dapat membentuk karakter yang lebih baik melalui seni yang terintegrasi, dan dapat bergerak bersama-sama untuk meningkatkan kualitas hidup bangsa, khususnya generasi muda.
Diawali dengan upacara pembukaan dan penyambutan yang diikuti seluruh mahasiswa baru serta civitas akademika. Kegiatan PKKMB 2022 dibuka oleh Wakil Ketua Satu bidang akademik Trisakti School of Multimedia Bapak Ferdiansyah Ali, S.E.,M.Si.M dan ketua PKKMB 2022 Bapak Anto Purwadi, S.Pd.,M.M.
Kegiatan dilanjutkan di Aula lt. 3 dengan salam sapa oleh bidang kemahasiswaan dan pemateri PKKMB. kegiatan diikuti seluruh mahasiswa baru yang sangat antusias dan bersemangat.
Pada sesi materi pertama, yaitu materi Bela Negara dihadiri dan disampaikan oleh Bapak Kolonel Pas Ahmad Sunawar S.Q., S.T.,M.Han – Perwira Pembantu Utama V / Operasi Khusus Staf Operasi Kepala Staf Komando Operasi Udara Nasional. Mahasiswa baru diharapkan mampu dan turut berperan serta menjaga dan mempertahankan kedaulatan NKRI dengan belajar bersama, berkarya, dan berprestasi mengharumkan nama bangsa.
Sesi selanjutnya yaitu materi mengenai Anti Narkoba dihadiri dan disampaikan oleh Bapak Drs. Kusriyanto, Penyuluh Narkoba Ahli Madya Direktorat Advokasi Deputi Pencegahan BNN RI. Mahasiswa baru diharapkan mampu dan turut berperan memerangi bahaya penyalahgunaan narkoba dengan menjaga kesehatan, belajar bersama, berkarya, dan berprestasi.
Masuk hari kedua, sesi pertama mengenai materi Anti Kekerasan terhadap anak dihadiri dan disampaikan oleh Bapak Dr. Jasra Putra, M.Pd – Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) – Kepala Divisi Masmonev. Mahasiswa baru diharapkan mampu membentukan nilai-nilai persahabatan, lingkungan pertemanan yang suportif dan positif, membangun komunikasi yang baik antara pengajar dengan mahasiswa/i, belajar bersama, berkarya, dan berprestasi.
Sesi kedua yaitu materi Pendidikan Anti Korupsi dihadiri dan disampaikan oleh Bapak Erlangga Adikusumah, S.H. – Direktorat Jejaring Pendidikan KPK RI. Mahasiswa baru diharapkan mampu berperan dalam Pemberantasan Korupsi, mengetahui strategi pemberantasan korupsi, pencegahan korupsi dengan bersemangat belajar bersama, berkarya, dan berprestasi.